Sementara itu, Nurhayati salah seorang masyarakat yang kebetulan sedang berbelanja di pasar murah tersebut menyampaikan terima kasih kepada Pemda Tanah Datar karena dengan adanya pasar murah ini dirinya bisa membeli bahan pokok lebih murah dari biasanya.
“Alhamdulillah, terima kasih kepada Pemerintah yang telah menggelar pasar murah ini, sehingga Saya bisa terbantu dan bisa membeli lebih bahan pokok untuk persiapan lebaran esok,” pungkasnya.