Beranda Umum Dua Geopark di Indonesia Ditetapkan sebagai UNESCO Global Geoparks

Dua Geopark di Indonesia Ditetapkan sebagai UNESCO Global Geoparks

0
Dua Geopark di Indonesia Ditetapkan sebagai UNESCO Global Geoparks

CARAPANDANG - Dewan Eksekutif UNESCO secara resmi menetapkan Geopark Kebumen dan Geopark Meratus sebagai UNESCO Global Geoparks (UGGs). Penetapan itu diputuskan pada Sidang Dewan Eksekutif UNESCO ke-221 di Paris, Perancis, 2 hingga 17 April 2025.

58 negara anggota Dewan Eksekutif UNESCO, termasuk Indonesia secara konsensus menyetujui 16 usulan Geopark baru. Yaitu, yang dinominasikan UNESCO Global Geoparks Council pada Sidang Konsil Geopark UNESCO pada September dan Desember 2024 lalu.

Melalui penetapan tersebut, jumlah Geopark Indonesia dalam Daftar UNESGO Global Geoparks menjadi 12. Sebelumnya, Geopark Batur, Geopark Belitong, Geopark Ciletuh, Geopak Gunung Sewu, Geopark Itjen. 

Kemudian, Geopark Maros Pangkep, Geopark Merangin Jambi, Geopark Raja Ampat, dan Geopark Rinjani Lombok. Serta, Geopark Kaldera Toba telah diakui sebagai UNESCO Global Geopark.

Status UNESCO Global Geoparks yang diemban ke-12 Geopark Indonesia tersebut mengandung makna tanggung jawab untuk melestarikan, mengelola secara berkelanjutan. Serta mempromosikan kekayaan geologis dan budaya yang dimiliki, kata Delegasi Tetap RI untuk UNESCO, Duta Besar Mohamad Oemar, selaku Ketua Delegasi RI.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Teratas

Berita Terkait
Berita Terkait