Menanggapi hal tersebut, Ketua Komisi IV DPR RI, Titiek Suharto, menyatakan apresiasinya atas undangan tersebut dan menyampaikan kesediaannya untuk berusaha hadir di tengah-tengah para petani Pohuwato. “Insyaallah saya akan berusaha hadir pada panen raya nanti. Ini menjadi momen penting untuk melihat langsung kondisi pertanian di daerah,” kata Titiek Suharto.
Kehadiran Komisi IV DPR RI nantinya diharapkan dapat memberikan perhatian dan dukungan lebih terhadap pembangunan sektor pertanian di Pohuwato, yang menjadi salah satu lumbung pangan di wilayah barat Provinsi Gorontalo.